Daftar Pengumpul / Pengangkut / Pemusnah / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah B3

Pengelolaan limbah B3 sangat jauh berbeda dengan pengelolaan limbah lainnya. Dalam pengelolaan limbah B3, Penghasil limbah B3 bertanggung jawab untuk memastikan bahwa limbah B3 yang dihasilkannya telah diangkut, dimanfaatkan, dimusnahkan, diolah ataupun ditimbun dengan benar dan sesuai dengan peraturan perundang – undangan yang berlaku. Hal ini dikenal dengan istilah “From Cradle to the Grave”. Hal ini juga bisa diartikan bahwa dalam pengelolaan limbah B3 terdapat beberapa pihak yang bertugas sesuai dengan kapasitasnya masing – masing.

Daftar Pengumpul / Pengangkut Limbah B3Di dalam pengelolaan limbah B3 terdapat pihak yang disebut sebagai penghasil, pengangkut, pengumpul, pemanfaat, pengolah, penimbun ataupun pemusnah limbah B3. Masing – masing pihak tersebut mempunyai tanggung jawab sesuai kapasitasnya masing – masing. Namun pihak penghasil yang mempunyai tanggung jawab paling besar karena bagaimanapun Pihak Penghasil Limbah B3 mempunyai tanggung jawab untuk memastikan bahwa limbah B3 yang dihasilkannya telah dikelola dengan benar baik berupa dimanfaatkan kembali, dimusnahkan atau bahkan ditimbun ke secure landfill.

Pengelolaan Limbah B3 secara “From Cradle to The Grave”

Istilah “From Cradle to The Grave” seperti diuraikan pada paragraf sebelumnya mempunyai arti bahwa pengelolaan limbah B3 pada keseluruhan tahap baik pada saat dihasilkan, diangkut, dikumpulkan, dimanfaatkan kembali ataupun dimusnahkan/ditimbun harus terkontrol dan terkelola dengan baik. Seluruh tahap dalam pengelolaan limbah B3 telah diatur secara ketat oleh peraturan perundang – undangan yang berlaku. Berikut ini adalah definisi dari masing – masing pengelola limbah B3 diantaranya :

  1. Penghasil Limbah B3 : setiap orang yang usaha dan/atau kegiatannya menghasilkan limbah B3 atau setiap orang yang memiliki limbah B3. Setiap Penghasil limbah B3 wajib untuk memiliki Izin Tempat Penyimpanan Sementara Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun ( Izin TPS Limbah B3 ).
  2. Pengangkut Limbah B3 : badan usaha yang berbadan hukum yang melakukan kegiatan pengangkutan limbah B3. Izin yang wajib dimiliki oleh Pengangkut limbah B3 adalah Izin Pengangkutan Limbah B3 dari Dirjen Perhubungan setelah sebelumnya mendapatkan rekomendasi dari Kementerian Lingkungan Hidup. Izin yang dimiliki juga secara spesifik menyebutkan jenis – jenis limbah B3 yang diperbolehkan untuk diangkut sehingga tidak semua limbah b3 dapat diangkut oleh pengangkut limbah B3 karena harus sesuai dengan jenis limbah yang tercantum di dalam izin pengangkutan tersebut.
  3. Pengumpul Limbah B3 : badan usaha yang berbadan hukum yang melakukan kegiatan pengumpulan dengan tujuan untuk mengumpulkan limbah B3 sebelum dikirim ke tempat pengolahan dan/atau pemanfaatan dan/atau penimbunan limbah B3. Izin yang wajib dimiliki oleh pengumpul limbah B3 adalah Izin pengumpulan limbah B3 yang dikeluarkan oleh Badan yang menangani pengelolaan lingkungan Hidup. Jika ruang lingkup pengumpulan dilakukan sebatas wilayah dalam kota, maka pengajuan permohonan Izin Pengumpulan ditujukan kepada Badan Lingkungan Hidup Pemerintah Kota/Kabupaten. Jika ruang lingkup pengumpulan dilakukan lintas kota namun masih dalam satu propinsi, maka pengajuan permohonan izin pengumpulan ditujukan kepada Badan Lingkungan Hidup Propinsi setempat. Begitu pula jika ruang lingkup pengumpulan dilakukan dalam skala nasional maka pengajuan permohonan ditujukan kepada Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia. Pengajuan permohonan izin pengumpulan dilakukan sesuai dengan ruang lingkup pengumpulannya kecuali untuk pengumpulan oli bekas maka proses perizinannya harus melalui Kementerian Lingkungan Hidup.
  4. Pemanfaat Limbah B3 : badan usaha yang berbadan hukum yang melakukan kegiatan pemanfaatan limbah B3. Pemanfaat Limbah B3 wajib memiliki izin pemanfaat limbah B3 yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Pemanfaatan limbah B3 adalah suatu kegiatan penggunaan kembali (reuse), daur ulang (recycle), dan/atau perolehan kembali (recovery) yang bertujuan untuk mengubah limbah B3 menjadi suatu produk yang dapat digunakan, sebagai substitusi bahan baku, bahan penolong, dan/atau bahan bakar yang harus aman bagi lingkungan dan kesehatan manusia. Contoh pemanfaat limbah B3 adalah pabrik semen yang membutuhkan beberapa jenis limbah B3 untuk digunakan sebagai salah satu bahan baku produksi.
  5. Pengolah Limbah B3 : badan usaha yang berbadan hukum yang melakukan kegiatan pengolahan limbah B3. Sama halnya dengan pemanfaat limbah B3, Pegolah Limbah B3 wajib memiliki Izin Pengolahan Limbah B3 yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Pengolahan limbah B3 adalah proses untuk mengubah karakteristik limbah B3 yang bertujuan untuk menghilangkan dan/atau mengurangi sifat bahaya, sifat racun, komposisi, dan/atau jumlah limbah B3, dan/atau mengoperasikan sarana pengolahan limbah B3 yang harus aman bagi kesehatan manusia dan lingkungan hidup.
  6. Penimbun limbah B3 adalah badan usaha yang berbadan hukum yang melakukan kegiatan penimbunan limbah B3. Sedangkan definisi dari penimbunan limbah B3 adalah suatu kegiatan menempatkan limbah B3 pada suatu fasilitas penimbunan dengan maksud tidak membahayakan kesehatan manusia dan lingkungan hidup. Penimbun Limbah B3 wajib memiliki izin penimbunan limbah B3 yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup. Contoh perusahaan yang bergerak dalam bidang ini adalah PPLI.

Dari keenam uraian di atas dapat dilihat bahwa pengelolaan limbah B3 merupakan kegiatan yang terpadu dan integral satu sama lain. Jika salah satu komponen pengelola limbah B3 di atas tidak ada maka pengelolaan limbah B3 secara benar tidak dapat dilaksanakan.

Silahkan SMS Nama dan Alamat Usaha Anda. Kami akan kirimkan Exclusive Company Profile Naztama Bumi Raya ke alamat usaha anda. 100 % Free.

Permasalahan Pengelolaan Limbah B3 di Indonesia

Mengacu pada sistem pengelolaan limbah B3 di atas, dapat diketahui bahwa pengelolaan limbah B3 di suatu daerah dapat terlaksana dengan baik jika terdapat seluruh komponen pengelola limbah B3 seperti dijelaskan di atas. Prinsip Pengelolaan Limbah B3 “From Cradle to The Grave” tidak dapat terlaksana dengan baik jika salah satu komponen pengelola limbah B3 di atas tidak berjalan. Untuk daerah Jakarta dan sekitarnya, pengelolaan limbah B3 relatif berjalan dengan baik karena seluruh komponen pengelola limbah B3 telah tersedia. Namun berbeda hal nya dengan wilayah lainnya seperti wilayah Jawa Timur. Sebagian besar pengumpul, Pengangkut, Pengolah, maupun penimbun limbah B3 yang berizin masih berasal dari wilayah Jakarta dan Jawab Barat sehingga hal ini menyebabkan biaya pengelolaan limbah B3 sedemikian tinggi untuk wilayah Jawa Timur.

Perusahaan Pengangkut Limbah B3, Pengumpul Limbah B3Sebenarnya beberapa pengumpul, pengangkut, pengolah maupun penimbun limbah B3 yang berizin berada di wilayah Jawa Timur namun tidak semua pengelola limbah B3 tersebut mempunyai izin untuk menampung banyak jenis limbah B3. Di sisi lain banyak jenis limbah B3 yang harus dikelola namun tidak dapat ditampung oleh pengelola limbah B3 karena belum mempunyai izin untuk banyak jenis limbah B3 tersebut.

Bagaimana dengan daerah lain ? Hal yang sama terjadi dengan daerah – daerah lainnya di Indonesia. Akibat belum adanya pengumpul, pengangkut, pengolah, pemanfaat maupun penimbun limbah B3 yang memadai menyebabkan pengelolaan limbah B3 secara “From Cradle to The Grave” tidak dapat dilaksanakan dengan sebagaimana mestinya. Hal ini akan berdampak pada potensi pencemaran limbah B3 yang tidak terkontrol.

Salah satu solusi yang mendesak untuk segera dilaksanakan adalah upaya pemerintah baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah untuk membantu terciptanya pengelola limbah B3 di tiap tiap daerah sehingga pengelolaan limbah B3 dapat berjalan dengan baik serta dengan biaya yang dapat ditekan seminimal mungkin.

Daftar Pengumpul, Pengangkut, Pengolah, Pemanfaat, dan Penimbun Limbah B3 di Daerah Jawa Timur.

Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan informasi daftar pengelola limbah B3 yang menurut pengalaman kami selama bekerja di BLH Kota Surabaya merupakan pengelola limbah B3 yang cukup dikenal. Dasar kami dalam penentuan daftar pengumpul limbah B3 adalah dokumen perizinan pengelola limbah B3 yang kami miliki serta tidak adanya masalah pengelolaan limbah B3 yang dilakukan oleh pengelola tersebut baik yang kami dengar sendiri maupun yang sudah terekspos di media – media.

Selain itu kami juga mendasarkan penentuan pada sepengetahuan kami terhadap pengelola tersebut yang telah terbukti dapat beroperasi di daerah Jawa Timur. Sebenarnya informasi lebih lengkap dapat dilihat pada website Kementerian Lingkungan Hidup. Namun sebagai praktisi kami akan membagikan informasi yang kami dapat di lapangan berdasarkan pengalaman kami.

Silahkan SMS / Hubungi Kami di Nomor 081233477456 / 085648220550. Kami siap datang ke lokasi usaha anda untuk memberikan KONSULTASI GRATIS tentang perizinan dan pengelolaan lingkungan usaha anda. 100% Free.

Berikut ini adalah Daftar Pengumpul / Pengangkut / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah B3 :

1. PPLI ( Prasadha Pamunah Limbah Industri )

Nama PPLI merupakan pengelola limbah B3 yang paling dikenal dalam dunia pengelolaan limbah B3 di Indonesia. PPLI di bawah pengelolaan WMI ( Waste Management Indonesia ), sebuah perusahaan joint venture antara Modern Asia Environmental Holdings (MAEH) dengan Pemerintah Indonesia. Jenis usaha PPLI mencangkup pengangkutan, pengumpulan, pengolah, penimbun dan pemusnahan limbah B3. Terletak di daerah Cileungsi, Bogor – Jawa Barat. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia. Silahkan click disini untuk mengunjungi website PPLI

2. PT. TLI ( Teknotama Lingkungan Internusa )

PT. Teknotama Lingkungan Internusa bergerak dalam berbagai bidang pengelolaan limbah B3 diantaranya Pengangkutan, Pengumpulan, Pemusnahan, Pengolahan limbah B3. Sama hal nya dengan PPLI, TLI juga merupakan salah satu pengelola limbah B3 yang cukup dikenal di Indonesia. Kantor perwakilan di Surabaya terletak di Ruko Chofa Shop House No. 6 Jl. Raya Sukomanunggal Jaya, Darmo Satelit Town – Surabaya. Telpn : ( 031 ) 7340742. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia.

3. PT. Triata Mulia Indonesia

PT. Triata Mulia Indonesia lebih dikenal sebagai pengangkut limbah B3 walaupun sebenarnya di company profile PT. Triata Mulia Indonesia juga bergerak dalam bidang Pengolahan, Pemanfaatan, Pemusnahan limbah B3. Kantor PT. Triata Mulia Indonesia berada di Jl. Klampis Jaya 10F Surabaya. Telpn : ( 031 ) 5052246. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia.

4. PT. Amako Rezeki Utama

PT. Amako Rezeki Utama merupakan salah satu pengelola limbah B3 yang cukup dikenal di wilayah Jawa Timur. Hasil dari pengamatan kami, PT. Amako Rezeki Utama salah satu dari sedikit pengelola limbah B3 yang mempunyai izin untuk menangani limbah B3 medis. Tidak banyak pengumpul / pengangkut yang mempunyai izin untuk menangani limbah medis. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia.

5. PT. Kita Mandiri Pribadi

PT. KMA lebih dikenal sebagai pihak pengangkut limbah B3 yang bekerja sama dengan banyak pengolah limbah B3 seperti PT. Indocement Tunggal Prakasa, PT. Logam Jaya Abadi, PT. Holcim dan lain sebagainya. Kantor Perwakilan PT. KMA terdapat di Perum Wisma Permai Jl. Jatisari Permai Blok P No. 14 Sidoarjo – Jawa Timur. Telpn : ( 031 ) 8537599. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia.

6. PT. Putra Restu Abadi

PT. Putra Restu Abadi merupakan pengelola limbah B3 yang berada di Jl. Raya Kedungsari No. 16 RT. 01 RW. 01 Ds. Kedungsari, Kec. Kemlagi, Kabupaten Mojokerto – Jawa Timur. PT. Putra Restu Abadi cukup dikenal di daerah Jawa Timur. Cakupan izin Pengumpulan/pengangkutan seluruh Indonesia.

7. PT. Surya Purnama Semesta

PT. Surya Purnama Semesta merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa pengangkutan, pengumpulan, dan pemanfaat limbah B3. Berada di Jl. Gresik Gadukan No. 254 Surabaya. Telpn : ( 031 ) 7490628.

8. PT. Tenang Jaya Sejahtera

PT. Tenang Jaya Sejahtera merupakan perusahaan pengelola limbah B3 yang meliputi pengangkutan, pengumpulan, pengolahan, dan pemusnahan limbah B3. Dalam izin yang dipunyai oleh PT. Tenang Jaya Sejahtera, terdapat izin untuk menangani limbah medis. Kantor perwakilan PT. Tenang Jaya Sejahtera berada di Jl. Kedungsari No. 19, Kemlagi – Kabupaten Mojokerto – Jawa Timur. Telpn : ( 0321 ) 362472.

Anda Butuh nomor kontak personal penanggung jawab perusahaan pengelola limbah B3 di atas ? Silahkan SMS Nama dan Alamat Usaha Anda, kami akan memberikan kontak personal penanggung jawab ( Nomor HP ) dari daftar perusahaan pengelola limbah B3 di atas. 100 % Free.

Jasa Pengurusan Izin Pengumpulan, Izin Pengangkutan, Izin Pengolahan, Izin Pemusnahan dan Izin Pemanfaatan Limbah B3

Dengan segenap pengalaman yang kami miliki dan latar belakang yang kuat dalam bidang lingkungan, Naztama Bumi Raya siap melayani pengurusan segala jenis izin Pengelolaan Limbah B3 untuk usaha anda baik untuk skala Kota/Kabupaten, Propinsi maupun Nasional. Naztama Bumi Raya siap melayani jasa pengurusan izin Penyimpanan Sementara Limbah B3 ( Izin TPS Limbah B3 ), Izin Pengangkutan / Pengumpulan Limbah B3, Izin Pemusnahan, Pemanfaatan, Pengolahan Limbah B3. Silahkan click disini untuk referensi pengalaman project kami.

Mengapa Harus Kami ?

  1. Mempunyai Pengalaman luas dalam Pengelolaan Limbah B3
  2. Latar belakang yang kuat dalam bidang lingkungan
  3. Team Kerja yang Profesional, Responsif dan Solutif
  4. Berpengalaman dengan sistem birokrasi pemerintahan
  5. Silahkan click disini untuk informasi lebih detail tentang keunggulan – keunggulan kami.

 

Naztama Bumi Raya

Solusi Profesional untuk Usaha Anda

Profesional . Responsif . Solutif

184 thoughts on “Daftar Pengumpul / Pengangkut / Pemusnah / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah B3

  1. Pingback: Konsultan TPS Limbah B3, Jasa Konsultan Pengurusan Izin TPS Limbah B3

  2. Beni Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    Beni

    • admin Post authorReply

      Contact person PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Abadi telah kami kirim ke email bapak. Terima kasih.

      • P.Gultom Reply

        Dear Sir

        Apakah perusahaan bapak masih menangani limbah B3,Sludge,Gris & oli belkas.
        dan mohon info biayanya.trims

        By.P.Gultom

  3. Novianto Hadi Reply

    Selamat pagi Bpk/Ibu,

    Mohon informasi apakah ada Perusahaan jasa penimbunan limbah B3 selain PPLI (khususnya di daerah Jawa Barat. Perusahaan saya bekerja membutuhkan informasi ini segera. Terima kasih.

    Salam,
    Novianto

  4. rizky Reply

    Dear Bp./Ibu,
    Mohon info nomor telepon untuk perusahaan yang menangani Refrigerant R-22.

    Regards
    Rizky

  5. Erna Reply

    Selamat siang Bapak/Ibu, saya minta tolong kontak dari PPLI ( Prasadha Pamunah Limbah Industri terimakasih banyak

  6. Erna Reply

    Selamat siang Bapak/Ibu, saya minta tolong kontak dari PPLI ( Prasadha Pamunah Limbah Industri ) terimakasih banyak

  7. Arry wahyudi Reply

    mohon bantuannya untuk kontak person petugas yang bisa dihubungi :
    dan juga rekomendasi untuk perusahaan pengangkut yang bisa izin nya sampai kebanda aceh
    terima kasih atas bantuannya..
    1. PPLI ( Prasadha Pamunah Limbah Industri )
    2. PT. TLI ( Teknotama Lingkungan Internusa )
    3. PT. Triata Mulia Indonesia
    4. PT. Amako Rezeki Utama
    5. PT. Kita Mandiri Pribadi
    6. PT. Putra Restu Abadi
    7. PT. Surya Purnama Semesta
    8. PT. Tenang Jaya Sejahtera

  8. Rio Aditya Reply

    Selamat pagi,

    Saya adalah pemanfaat limbah b3 berupa debu shotblast/dust collector. Mohon info untuk daerah surabaya-sidoarjo mengenai kerjasama penyedia transporter limbah B3. Kira2 berapa royalti yang harus saya bayar untuk manifest dari pihak transporter?. Kendaraan saya yang meyediakan. Ijin TPS sudah ada.

  9. syaiful lukman Reply

    1. Mhn info perusahaan pengolah limbah b3 lampu tl bekas selain pt. ppli dan pt. kma
    2. No. HP Contact Person di PT. PPLI karena di No. Kantor PPLI yang bersangkutan susah dihubungi.
    Tks.

  10. Rizky Ubayd Reply

    Dear All,

    Saya butuh informasin untuk Daftar Pengumpul / Pengangkut / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah Medis disekitar Tarakan dan Nunukan?
    Jika ada saya butuh tolong dibantu contact personnya..

    Terima kasih,
    Salam,
    Ubayd

  11. Eko Reply

    Mohon info contact person dan alamat PT. Amako Rezeki Utama wilayah jawa timur dimana saja.. terima kasih

  12. Moh. Suheri Hidayat Reply

    Selamat Pagi Bapak/Ibu

    Mohon dibantu untuk informasi contact person PT. Kita Mandiri Pribadi dan PT. Putra Restu Abadi

    Sebelumnya kami sampaikan terimakasih.

  13. Fitri Reply

    Selamat Siang Pak/Bu

    Mohon bantuannya untuk diinformasikan contact person PT. Amako Rezeki Utama dan Perusahaan pengangkutan/pengelolaan limbah B3 (khususnya limbah medis)yang memiliki izin dan dapat menjemput sampai dengan site kami yang tersebar di Pulau Kalimantan.

    Terima kasih,
    Salam,
    Fitri

  14. remon Reply

    berapa biaya untuk pengurusan ijin pengolahan limbah B3 , di daerah kalimantan barat (pontianak).

  15. maya Reply

    siang admin,,
    mau tanya, untuk list pengangkut, pengumpul dan pemanfaat LB3 apakah ada di web MenLH yang resmi?

  16. Maman Budiman Reply

    Selamat sore pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Pribadi, dua-dua nya yang berlokasi di Surabaya, Terima kasih.

    Salam,
    Maman Budiman

  17. Alfian Helmi Harahap Reply

    Selamat siang Bapak/Ibu
    Mohon dibantu untuk informasinya (nama perusahaan, alamat, contact person) mengenai perusahan pengangkut limbah B3 Pabrik Kelapa Sawit yang beroperasi di Sumatera Utara.
    Terima Kasih

  18. Mundakir Reply

    dear admin

    mohon infonya kalau saya mau angkut fly ash (debu batubara) apa termasuk B3, kalau ya perizinan apa saja yang perlu saya urus dan ke instansi mana saja ya…

    atas informasinya disampaikan terima kasih

  19. Citra Reply

    Selamat siang pak/ibu
    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai daftar perusahaan untuk pengelolaan/pemusnah limbah foam glass

    Salam
    Citra

  20. hermanto Reply

    Dengan hormat,
    Saya dengan hermanto ingin membuat izin pengangkutan limbah, bolehkah bpk kirim no telp ya dapat dihubungi untuk mendapatkan informasi ?
    Terimakasih

  21. Dewi Lestari Reply

    Selamat siang Bpk/Ibu,

    Mohon dibantu untuk daftar pengolah, pengumpul, pengangkut, pemanfaat, penimbun maupun pemusnah limbah B3 medis untuk wilayah surabaya dan sekitarnya

    Salam,
    Dewi

  22. christian widi rosario Reply

    Kami ingin mengurus surat perijinan pengolahan botol infusuntuk direcycle

  23. kristian Reply

    selamat pagi bapak/ibu admin,
    apakah Naztama Bumi Raya mempunyai kantor perwakialan di jabodetabek?
    karena kami sedang mencari konsultan untuk pengurusan ijin tps b3 dan ijin IPLC di daerah bekasi & tangerang.

    salam,

    Kristian

  24. anang Reply

    Salam hormat.
    Mohon info tentang jenis limbah yg dikategorikan b3 cair. Makasih

  25. Arif Reply

    Siang Pak,

    Mohon dibantu untuk kontak person PT. Kita Mandiri Pribadi dan PT.Teknotama Lingkungan Internusa.

    Salam,
    Arif

  26. budi Reply

    Bapak/Ibu,
    Mohon sekiranya kami diberikan contak peraon dr PT. Putra Restu Abadi,PT. Surya Purnama Semesta,PT. Tenang Jaya Sejahtera. Atas perhatiannya saya ucpakan banayak terima kasih.

  27. Abdul Muslih Reply

    salam kenal

    mohon maaf Pak kami mohon no HP dan penanggung jawab perusahaan pengolah dan pemanfaat limbah B3 padat dan cair selain di Jawa timur juga yg berada di jawa tengan dan jawa Barat
    terima kasih

  28. WAHYU Reply

    selamat pagi pak,

    Mohon dibantu untuk beberapa hal dibawah ini :
    1. Uraian (flow chart/diagram) tentang bahan baku dan proses kegiatan
    2. Uraian (flow chart/diagram) tentang spesifikasi alat pengolah limbah
    3. Uraian (flow chart/diagram) tentang jumlah/volume dan karakteristik limbah cair (dilengkapi dengan neraca air)
    4. Pencatatan harian debit limbah cair yang ditandatangani dan cap perusahaan
    5. Pencatatan pemakaian bahan kimia pada proses pengolahan limbah cair yang ditandatangani dan cap perusahaan
    6. SOP tanggap darurat penanggulangan kejadian tidak normal/pencemaran lingkungan akibat pembuangan limbah cair.
    7. softfile dokumen UKL/UPL
    8. Uraian Tentang Proses Penyimpanan Limbah B3
    9. Uraian Tentang Jumlah dan Karakteristik Limbah B3 yang Disimpan

    Terima Kasih banyak, salam
    Wahyu

  29. Yusep Reply

    Selamat sore pak/ bu,

    Mohon dibantu info perusahaan transporter limbah B3 untuk wilayah Bandung.

    Salam,
    Yusep

  30. ade chandra Reply

    Selamat siang,
    Mohon kami diberi info ttg contact person dr pt. SWM . urgent.
    Trims
    Ade chandra

  31. piet Reply

    selamat pagi,
    Saya ingin info jasa pengangkutan limbah medis untuk area jabodetabek. Mohon kontaknya…

    Terima kasih.
    Piet

  32. abdus salam Reply

    mohon konfirmasi contact person pt. kita mandiri abadi & pt.triata mulia indonesia

  33. Djoko Edi Reply

    Selamat siang,

    Mohon informasi berapa biaya satuan untuk pengolahan limbah cair B3 dan limbah padatan B3?
    Terima kasih.

    Salam,

    Djoko Edi

  34. Ayu Pratamawati Reply

    untuk badan usaha jasa pengumpulan limbah B3 yang berdomisili di palembang sumselapa ya??
    mohon infonya.. mungkin bapak/ibu bisa share kan kapada kami.

    terima kasih sebelumnya..

  35. siaji Reply

    Selamat siang

    mohon di bantu mengenai contac person PT Surya Purnama Semesta &
    PT Kita Mandiri Pribadi

    salam

    siaji

  36. Bernali Arios Reply

    kami sudah memiliki rekomen KLH untuk pengangkutan limbah B3 untuk jenis fly ash dan bottom ash.
    Mohon kami dapat diinfo, bagaimana cara menambah jenis limbah yang bisa diangkut, seperti sand blasting, sludeg oil, sludge wwt, logam terkontaminasi, cu cl, plastik dll.

    terima kasih

  37. rudy Reply

    selamat siang pak/ibu mohon di bantu untuk informasinya bikin surat perijinan muat limbah b3.makasih salam, RUDY

  38. aryanto Reply

    Apakah dengan peraturan Klh & kehutanan yang baru cv masih boleh menjadi pemanfaat limbah.?

  39. iylia Reply

    selamat siang bapak/ibu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Putra Restu Abadi & PT. Amako Rezeki Utama. Terima kasih.

    Salam,
    iylia

  40. Hendrik Gunawan Reply

    Selamat siang bapak/ibu, saya mohon dibantu untuk informasi pengolah dan pengangkut limbah B3 di daerah Pemalang Jateng.

    Terima kasih

  41. Fardi Baharuddin Reply

    catatan :

    kami berencana untuk melakukan peggantian lampu ber Mercury ke lampu LED OPPLE sebanyak kurang lebih 3000 pcs.

  42. Dinar Yarani Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    Dinar

  43. sartono Reply

    Siang,
    Pak/bu, saya ketua koperasi borneo andalan sejahtera, dari kalimantan barat, dengan ini mengajukan kerjasama pengelolaan limbah b3 yang ada di daerah kami, karena sekarang saya ada di sidoarjo, bisa kah kita bertemu un tuk membahas hal ini,
    Hormat saya
    Sartono

  44. Guntur Artanto Reply

    Bisa saya mendapat referensi kontak person dan alamat email dari 8 perusahaan diatas? Mohon bantuannya… Trimakasih.

  45. SARPIN HADISUCIPTO Reply

    Selamat pagi Team Support,

    Kami dari perusahaan garment yang memiliki limbah B3 berupa lampu bekas, minyak mesin bekas dan juga limbah medis dari klinik perusahaan yang jumlahnya tidak banyak, namun untuk kepentingan audit compliance kami harus mempunyai izin TPS limbah B3 dan memastikan bahwa limbah B3 dari TPS kami diangkut oleh transporter yang resmi, mohon bantuan solusinya,

    Terima kasih,
    Sarpin Hadisucipto

  46. Rio Bontana Reply

    Dear sir,

    Mohon infox tentang slagging,dan dimana sy bs dpt kn pengelola/distributorx di wilayah kaltim.thanks

    Regards,
    Rio Bontana

  47. rudi Reply

    Mohon info untuk CP pengelola/pengumpul limbah B3 wilayah sumatra selatan atau sekitarnya

  48. yudi Reply

    Selamat malam Bpk/Ibu..

    Apa syarat untuk memulai usaha pengangkut limbah B3 dan berapa biaya untuk pengurusannya..

    Terima kasih
    salam

    Yudi

  49. wulan Reply

    selamat sore , saya bisa nama-nama perusahaan yang bisa mengambil limbah B3 yang bersertifikasi , di daerah jabotabek

    terima kasih

  50. Rudy Harjogo Reply

    Semalat Pagi Bapak / Ibu.

    Mohon dibantu informasi dan kontak person untuk perusahaan Pengumpul / Pengangkut / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah B3 di sekitar Denpasar Bali. Terima kasih.

    Salam,
    Rudy H

  51. agus Reply

    as.wr.wb..
    mohon maaf mau tanya untuk industri/perusahaan pengelola limbah b3 di wilayah mojokerto ada berapa tolong infonya pak/ibu trima kasih

  52. HARDANI,SE Reply

    Mohon dibantu untuk Company profile PPLI, TLI, dan PT.Kita Mandiri Pribadi

  53. hadi Reply

    Untuk limbah sekala kecil sekitar 100kg pertahun limbah berupa bekas botol peptisida untuk daerah grabag magelang, vendor yang mana dapat membantu kami. Tetima kasih

  54. Dwi windarto Reply

    Mohon informasi pengumpul /pengangkut/pemusnah/pengelola /pemanfaat /penimbun limbah B3 yang ada di Denpasr Prop Bali

  55. achmad Irwanto Reply

    Selamat siang, bisa minta contact person dari PT Triata Mulia Indonesia & PT Putra Restu Ibu Abadi. Terima Kasih

    Best Regard’s
    Achmad Irwanto

  56. suwandra Reply

    selamat siang pak/ibu

    apakah ada perusahaan pengangkut dan pemusnah yang berdomisili di sumatera selatan

    thanks
    Suwandra

  57. karmila Reply

    Selamat siang pak, minta tolong informsi kontak telpon yang bisa di hubungi untuk PT. AMAKO REZEKI UTAMA, terima kasih.

  58. ryinald Reply

    dear ibu dan bapak.

    kami perusahaan baru di bidang kontruksi waste managemand,yang inggin kami tanya kan adalah,bagai mana kami bisa mengurus jasa pengangkutan b3 kementrian Lingkungan hidup,untuk proses dokumentasinya berapa lama dan biaya yang harus kami persiapkan,untuk izin tersebut bisa kami dapatkan,demikianlah informasinya dan bessar harapan kami bapak dan ibu bisa menjawab dan menjelaskannya secara detail ke alamat email saya…wasalam

  59. Yono Reply

    Dear Bpk / Ibu,

    Perkenalkan saya Yono, PIC dari salah satu perusahaan penghasil Limbah B3 diarea Surabaya.
    Mohon informasi nomor kontak Marketing PT. Kita Mandiri Abadi dan PT. Triarta.

    Terimakasih,
    Yono

  60. Khusin Reply

    mohon info terkait transperter, pengumpul dan pemusnah akhir untuk wilayah sulawesi barat

  61. ade imam Reply

    Kami membutuhkan kontak person perusahaan pengangkut/pemanfaat limbah B3 jenis PTA ( purifield terphatic acid ) bubuk.
    Trims

  62. Deni susanto Reply

    Selamat siang Bapak / ibu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari semua PT yang di atas,atas bantuannya saya ucapkan terimakasih

    Salam,
    Deni Susanto

  63. Joko HAryono Reply

    Untuk diarea tanjung balai karimun, apakah ada pengumpul, pengangkut, pengolahan limbah b3?

  64. Nufi Reply

    Selamat pagi Pak / Bu…

    Mohon bantuan dari bpk/ ibu info dan kontak person tentang perusahaan yang menerima limbah B3 neon bekas.
    Terimakasih..

  65. ariya. a Reply

    selamat sore
    bapak/ ibu

    mohon di bantu untuk contac person PT. KMA ataw bisa direkomendasikan kesiapa untuk pengambilan limbah b3 skala kecil? trimakasih

  66. Ernawati Reply

    selamat siang bapak/ibu
    Mohon dibantu untuk informasi mengenai pengangkut, pengelolah/ pemanfaat LB3 yang bisa atau rute pengangkutannya melewati Jambi..,

    terimakasih..,

  67. eko budiyanto Reply

    Salam kenal pak/ bu.
    Kami dari perusahaaan kelapa sawit, kebun dan pabrik di Sulawesi Tengah.
    Mohon info perusahaan pengangkut, pengumpul, penimbun, pemanfat dan pemusnah LB3 yang kopenten / berijin lengkap, baik ijin di perusahaannya sendiri maupun ijin-2 dengan rekanannya (complyted legality), baik untuk minyak pelumas/ oli bekas, filter bekas, kemasan bekas LB3 maupun kemasan terkontiminasi B3, Aki Bekas, Users rage maupun Limbah Medis.

    Tiap 3 bulan kami bisa menyediakan oli bekas sekitar 2,5 ton, belum termasuk AKi Bekas, dll. namun khusus limbah medis hanya sekitar 50 kg saja karena perusahaan kami sebatas fasilitas Piliklinik saja.

    Kami siap bermitra dengan mereka yang lengkap dokumen Legalitasnya dan komitmen pengangkutan tepat waktu (per Triwulan).

    Kami tunggu info selanjutnya.

    Salam,
    Eko Budiyanto, SH
    HP.0813-4033-2089

  68. Anis Reply

    selamat siang
    bisa dibantu informasi untuk perusahaan pengumpul lampu tl di jawa barat?

    Terimakasih

  69. pury erlanda Reply

    Selamat siang pak/ bu
    Saya dari mahasiswa Teknik Pengolahan Limbah, kalau mau survey lapangan apakah bisa ? Dan bagaimana mekanismenya ?
    Mohon informasinya . Terimakasih

  70. dr empi irawan Reply

    Selamat pagi, kami membutuhkan alamat perush pengelola limbah utk menampung limbah dari klinik kami (B3)

  71. Adin Surachim Reply

    Moho di bantu Min,
    kontak person
    Perusahaan jasa transporter/pengangkut limbah B3 wilayah operasionalnya sampai di Jambi dan memiliki izin resmi dari KemenLH

    tks Min

  72. aryo Reply

    Mohon info kerjasama b3. Biaya dan proses angkutnya. Saya praktek dokter mandiri.

  73. Tissa Viriya Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari Perusahaan pengelola limbah tersebut diatas untuk wilayah Jabodetabek.

    Salam,
    Tissa – Purchasing Dept
    PT Sierad Produce, Tbk

  74. achmad yani Reply

    Selamat Siang Bp / Ibu,

    Mohon sekiranya kami dikirimkan alamat email dan contact person dari perusahaan pemilik Ijin Limbah B3.

    Terima kasih,

  75. Henry Marpaung Reply

    Selamat siang pak, saya melihat bahwa penanganan limbah b3 ini perlu di daerah saya sumatera utara, terutama untuk rumah sakit dan industri. Kami mau menjadi mitra di daerah dengan perushaan bapak, mohon advis caranya. Terima kasih. Henry Marpaung.

  76. Saragih Reply

    selamat siang bpk/ibu
    mohon bantuannya untuk share kontak penanggung jawab Pt tli, dan Pt tirta mulia atau Pt tirta mandiri.

    terima kasih.

    FR Saragih

  77. Novianto Reply

    assalamualaikum..
    selamat siang pak / bu,

    Mohon saya bisa dibantu untuk informasinya mengenai PT Pengepul/pemusnah LB3 & contact person Terkhusus di wilayah Kalimantan Selatan, Banjarmasin. Maturnuwon…

    Salam,
    Novianto

  78. dr.heru dwiyantoro direktur Reply

    Selamat siang pak/bu
    Kami sebuah klinik rawat inap
    Kami ingin kerjasama untuk penanganan limbah B3 medis

  79. saepul Reply

    Selamat siang pak saya bisa minta list perusahaan pengumpul atau pengolah limbah lampu tl selain PT. Berkah Anugrah Ilahi dan PT. PPLI

  80. firda Reply

    selamat sore bpk/ibu..
    saya firda,, mohon bantuan informasinya mengenai contact person dari pt. amako rezeki utama..
    serta dari ke 8 daftar tersebut manakah yang memiliki izin KLH?
    terima kasih

  81. Kevin Reply

    Selamat Pagi Pak/Ibu,

    Mohon dibantu utk contact person / alamat email or/dan no. WA/HP dari PPLI , PT.Amako Rezeki Utama, PT.Tenang Jaya Sejahtera & TPS PT.Steel Pipe.

    Terima kasih, Kevin

  82. suryadi Reply

    Mohon Infonya pak, untuk di sumatera selatan adakah Perusahaan pengelola oli bekas?
    ada oli bekas tambang milik PTBA dan oli bekas kapal.
    Trims,-

  83. Hafiz Reply

    Untuk pemanfaat minyak kotor ( air terkontaminasi oli ) dan sludge oil apakah ada perusahaan pemanfaatnya khusus di jawa barat. Trims

  84. Yunus Sugiyanto Reply

    Saya Yunus Sugiyanto
    Staf Pengadaan PT Industri Kereta Api (Persero) Madiun
    Mohon dibantu contact person dari 8 perusahaan pengangkut/pengumpul/pengolah limbah3 diatas
    karena perusahaan kami ingin bekerja sama dengan perusahaan tersebut untuk pengangkutan dan pengolahan limbah B3.

    Demikian atas kerjasamanya terima kasih

  85. Yunus Sugiyanto Reply

    Saya Yunus Sugiyanto
    Staf Pengadaan PT Industri Kereta Api (Persero) Madiun
    Mohon dibantu contact person dari 8 perusahaan pengangkut/pengumpul/pengolah limbah B3 diatas
    karena perusahaan kami ingin bekerja sama dengan perusahaan tersebut untuk pengangkutan dan pengolahan limbah B3.

    Demikian atas kerjasamanya terima kasih

  86. imam Reply

    selamat siang bapak/ibu,
    mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari transforter limbah medis yang ada di jawa barat
    salam,
    imam

  87. Erwin Reply

    mohon info, apakah bisa untuk mengelolah limbah medis di kota semarang? Kami dari klinik sosial sedang berusaha mencari rekanan untuk membantu menangani masalah limbah medisnya. Terimakasih

  88. ma'ruf ibrahim Reply

    siang pak/bu
    mohon minta price list jasa pengolahan limbah b3 dong.
    thank’s

  89. rizal Reply

    Mohon infonya, perusahaan pengumpul/penghancur b3 yang berdomisili di aceh atau sumut?

  90. Sumardi Reply

    Dear Admind,
    Mohon informasi Contact Person Pemanfaat PT. Holcim.
    terima kasih.

    Salam,
    Mardi

  91. Dessy Fitriantha Reply

    selamat siang bapak/ibu
    saya boleh dibantu daftar seluruh nama perusahaan pengelolaan limbah B3 (pengumpul, pengangkut, pengelolaan, pemanfaatan dan penimbun) di seluruh indonesia yang izin nya masih berlaku hingga sekarang

    terima kasih

  92. maryanto Reply

    selamat siang bu / pak mohon di bantu cara pengolah limbah medis . terimakasih atau hubungi kami di 0811 916 5570 atau 0878 814 90 627 . terimakasih di tunggu

  93. Leopold Trisno Reply

    mohon contact person perusahaan2 yang dapat menangani limbah padat medis didaerah tangerang,banten karena banyak kolega saya kesulitan dalam persyaratan perijinan praktek dokter ataupun klinik…

  94. baim Reply

    selamat siang

    mohon dibantu informasi mengenai contack person dari pengangkut / pembuangan limbah bbm ( solar bercampur lumpur ) untuk wilayah jakarta timur

    Terima kasih

  95. diman Reply

    Mohon informasi mengenai CV. Lestari di Kota Surabaya, apakah benar merupakan Jasa Pengelolaan LB3? khususnya jasa pengelolaan apa? pengangkut/pemanfaat/pengolah/ dll? Alamat lengkapnya? Trims balasannya

  96. yama arwanto Reply

    Mohon dapat do berikan perusahaan yang bisa mengelola limbah fly ash dan bottom ash untuk wilayah Sumatra

  97. lia Reply

    selamat pagi bapak / ibu
    bisakah anda menginformasikan kita contak atau detail ,PT tiarta mulia indonesia dan PT tli (teknotama lingkungan internusa. terimaksih

  98. Tiar Reply

    ada pereusahaan waste management lain di daerah jakarta selain PPLI?

  99. HSE RSPJ Reply

    Mohon untuk informasinya nomor kontak personal penanggung jawab perusahaan pengelola limbah B3 yang tertera di atas.
    Atas bantuannya diucapkan terima kasih

  100. Zika Reply

    Selamat sore pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Amako Rejeki Utama & PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    Zika

  101. pramu Reply

    selamat pagi pak.. maaf jika kami ingin mendapatkan informasi tetntang pihak pengolah LImbah B3 dijawa tengah yang bisa menampung limbah kami dari industri elektroplating (jewelry company) berupa : sludge ipal, scrap, gypsum dan limbah cair ? terimakasih

  102. Nur Reply

    Selamat sore Pak / Ibu

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT.Triata Mulia Indonesia & PT.Tenang jaya sejahtera

  103. Anityo Permadi Reply

    Apakah ada cabangnya yang di purwokerto ?
    Mohon dapat diberikan kepada saya Nomer Telponnya dan Kontak Person nya.

    Terimakasih
    Permadi

  104. Lindawati Reply

    mohon dikirim data perusahaan pemusnah limbah yang punya perwakilan di riau khusus Kota Pekanbaru

  105. M.Yuliadi Reply

    selamat sore apa aja persyaratan untuk bisa menjadi pengumpul,penganggkut,pemusnah ,pengolah sekaligus pemanfaatan limbah B3 dan berapa anggaran kira2 yg di perlukan ..?

    terimakasih atas jawaban dan masukan nya

    salam

    M.Yuliadi

  106. Ferry Kurnia Reply

    Selamat malam pak/bu.. mohon diinfokan daftar perusahaan izin pemanfaatan Limbah B3 untuk daerah Jakarta dan sekitarnya. Untuk diketahui kami merupakan salah satu perusaahaan yang bergerak di bidang izin pengumpul Limbah B3. Trims infonya.

  107. dirgan Reply

    Selamat siang
    saya pengen mencari PT penghasil limbah b3 ,,
    mohon bantuannya,,terima kasih

  108. selvi Reply

    apakah ada perusahaan jasa pengolahan b3 di area solo dan jogja pak Terimakasih

  109. Andi Reply

    Selamat siang Bapak ? Ibu
    Saya mau tanya daftar harga jasa pengangkutan limbah B3. Tarif angkut nya
    dan harga perkg oli bekas, kemasan bekas, kain majun bekas dan lampu TL.
    Terima Kasih.

  110. rizaldi yusfiarto Reply

    Selamat siang Bapak/Ibu

    Saya mau tanya, kalau di jawa tengah khususnya dipekalongan, apakah ada dan dari admin mengetahui kontak personsnya / Company Profile, terkait perusahaan penanganan limbah b3 ini,

    Salam
    Rizal (Mall Pekalongan)

  111. glenn daniel Reply

    Selamat Siang,
    Bapak / Ibu
    Mohon dibantu untuk izin pemanfaatan limbah oli bekas, mau kami pergunakan untuk bahan bakar pembakaran.

    Terima Kasih.

  112. abed Reply

    Selamat siang pak/ibu. Saya mempunyai klinik yang berada di kotamedan saya sedang pengurusan izin klinik dengan persyaratan adanya kerja sama dengan pt limbah. Mohon bantuannya pt limbah apa ja yang ada di medan serta kontak personnya… Tolong ya

  113. Erick Malau Reply

    Selamat Sore,

    Saya Erick Malau dari PT. YCH Indonesia Site Pekanbaru Jl Siak II Komplek Pergudangan PLC Blok B1 – B2

    Mohon dibantu info rate untuk pengangkutan limbah B3

  114. winda Reply

    mohon info kontak PT. Amako Rezeki Utama dan PT. Triata Mulia Utama. Terimakasih..

  115. WIDHIE WARDHANI Reply

    MOHON DI INFORMASIKAN PEMANFAAT LIMBAH DI DAERAH MAKASAR, ATAU TRANSPORTER DI DAERAH MAKASAR

  116. M. Azwar R Reply

    Assalamualaikum pak / bu,

    Mohon bantuannya untuk informasi mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. TLI (Teknotama Lingkungan Internusa), PT. Kita Mandiri Pribadi, PT. Surya Purnama Semesta

    Terimakasih banyak

    Salam,

  117. Ninik Reply

    Kami salah satu perusahaan penghasil limbah cair B3 berupa VAM (vinyl chloride monomer). Kita ingin menanyakan perusahaan pengelola limbah B3 yang dapat mengolah limbah jenis ini. Terima kasih atas bantuannya.

  118. nanang sunandar Reply

    Dear Admin,

    Tolong dibantu untuk informasi contact person PT.PPLI ( Prasadha Pamunah Limbah Industri )

    Terimakasih

    Nanang Sunandar

  119. Sugiharto Reply

    SELAMAT siang Bos,mohon di bantu untuk No hp PT.SURYA PURNAMA SEMESTA.makasih
    Qnonk jepara

  120. SubAndi Reply

    Saya dengar bisnis limba b3 prospek. Bisakah diemailkan cara n prospektus Serta lain lain untuk menerjuni dan bermitra di bisnis limba b3.

  121. Mahendra Reply

    Dear Admin,

    bisa minta CP atau email dari penyedia jasa pengumpul dan pengankut imbah di area surabaya. Terima kasih

  122. Dwi endah puspa rahayu Reply

    Saya bisa di bantu untuk conatac person PT Tenang Jaya

  123. Dwi endah puspa rahayu Reply

    Saya dari
    PT MITRA SINERGI SEJAHTERA ABADI
    ALMT OFFICE
    RUKO GRIYA BUKIT JAYA BLOK A9 NO 16 GUNUNG PUTRI BOGOR

  124. Ritni Megasari Reply

    selamat siang pak/bu,

    Mohon informasinya mengenai contact person dr perusahaan terkait yang melayani pengangkutan dan pengolahan limbah area Kalimantan Selatan

    Terima kasih

    Salam
    Ritni

  125. Gemalani Setiyaning Gusti Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    Gemalani

  126. Sakirman Reply

    Izin mau pakai izin b3
    Plus klik
    Untuk gandeng perusahaan kita
    Ambil sebuah pekerjaan
    Manajemen fee di sepakati

  127. norma Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    norma

  128. Gregorius Djap Reply

    Selamat sore Bapak/ibu,
    Bisa tolong informasi datar pengelola dan tranporter limbah B3 berijin untuk daerah Jawa Tengah.

  129. Titian Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia, PT. Kita Mandiri Pribadi, PT. Putra Restu Abadi & PT. Surya Purnama Semesta.

    Terima Kasih,
    Titian

  130. Setiya Kuntari Reply

    Mohon informasi jasa pengangkut limbah B3. Perusahaan kami jumlah limbah B3 nya sangat kecil, sehinggan transporter yang dihubungi kurang respon.
    Terima kasih

  131. Arief Reply

    Selamat Siang bpk / ibu

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Tenang Jaya Sejahtera dan PT. Amako Rezeki Utama

  132. sammy Reply

    Selamat pagi Bp/Ibu..
    Bisakah dibantu untuk contact person jasa pengolah limbah dengan skala limbah kecil ?

  133. Apit Pirmansyah Reply

    Selamat siang bpk/ibu
    boleh tau info PT/CV pengelolah limbah b3 yang ada di SUm SEL ?

  134. dudi Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Apakah ada perwakilan untuk daerah pontianak

    Salam,
    Dudi

  135. Prapanca Yudha Reply

    Mohon Info Untuk Pengangkutan Limbah B3 Lewat Tongkang Dengan Kapasitas 7.500 Ton.

  136. Bowo Arif Kuncoro Reply

    Kami membutuhkan vendor pengangkut limbah B3 yang dapat melakukan pengambilan limbah di perusahaan kami, PT. KAN ISOTANK MANDIRI SURABYA. Beralamat di Jl. Tanjung Kalianak 66 No. 6 Asemrowo Surabaya, Indonesia. Mohon dibantu untuk dapat memberikan alamat email atau contact person dari perusahaan2 pengangkut limbah diatas terutama yang berdomisili atau memiliki kantor di surabaya. Terimakasih

  137. Widya Reply

    selamat pagi bpk/ibu,

    mohon dibantu untuk contact person/web/lokasi dari masing – masing perusahaan transporter di atas.

    terima kasih

    salam,
    Widya

  138. Yasir Harahap Reply

    Dengan hormat,

    Mohon diberikan Butuh nomor kontak personal penanggung jawab perusahaan pengelola limbah B3 untuk Daerah Semarang, Purbalingga (Jawa Tengah), untuk Jombang (Jawa Timur). dan Balaraja -Banter. Jambi dan Palopo (Sulawesi Selatan)

    Terimakasih
    Yasir

  139. Nina Reply

    Selamat Pagi,

    Mohon bantuannya untuk dikirimkan informasinya mengenai contact person (tlp & email) perusahaan Pengumpul / Pengangkut / Pengolah / Pemanfaat / Penimbun Limbah B3.

    Terima Kasih

  140. Ida bagus punia Reply

    Mohon dikirim kpd kami nmr kntk person PT. Surya Purnama Semesta, PT. Teknotama (TLI) dan PT. Amako Rezeki Utama

  141. Radythia Dwipa Reply

    Dear admin

    minta tolong di kirimkan contact person untuk PT. Triata Mulia Indonesia

  142. Rahmat Reply

    Selamat malam Bapak/Ibu

    Mohon bantuannya di informasikan, PT yang mengelola limbah B3 cabang di Banjarmasin/Banjarbaru sekitarnya? serta mohon bantu sertakan nomer kontaknya
    Karena di kantor saya ada limbah B3 batubara cair.
    Saya ucapkan sebelum dan sesudahnya ribuan terima kasih.

  143. Ruslan Kasimkhairull Reply

    Selamat pagi bu
    Mohon d.bantu informasi contact person pemilik pengumpul limbah b3 yg ada dibalikpapan atau khususxa dikalimantan utara atau kalimantan timur. Trims sblm xa

  144. Eva Sagune Reply

    Mohon info contact person dari PT Karisma Jaya Mandiri. Terima kasih

  145. Choirul anam Reply

    Mohon dikirimkan no contact penanggungjawab PT pengelolaan limbah b3 yg bisa kami hubungi

  146. reni Reply

    siang min,,bisa minta nomer kontak sales dari pt.ppli
    terima kasih

    reni

  147. Istizah Reply

    Selamat sore pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia, PT. Putra Restu Abadi

    Salam,
    Istizah

  148. Chipto Reply

    Selamat siang pak / bu,

    Mohon dibantu untuk informasinya mengenai contact person dari PT. Triata Mulia Indonesia & PT. Kita Mandiri Pribadi.

    Salam,
    Chipto

  149. Jhosua Reply

    Selamat siang pak/bu

    Saya mohon info tentantang kontak yang bisa di hubungi baik nomor whatsapp atau email dari pihak perusahaan di atas terimakasih

  150. Agus MS Reply

    Selamat siang,
    Terimakasih websitenya sangat membantu..
    Selain Jawa Timur apakah punya daftar perusaahan pengolah limbah b3 seluruh \Indonesia?

    Salam,

  151. imam habib Reply

    saya butuh perusahaan angkut limbah yg khusus armada laut untuk angkut cooper slag, bisa di bantu refrensikan

  152. Ahmad Reply

    Selamat pagi buk pak
    Saya pengepul atau penimbun limbah seperti kertas dan mika PVC atau daun bening
    Saya ngejualnya di pabrik GK tau pabrik mana yg Nerima limbah kertas dan mika

  153. Fityah Ahmad Siregar Reply

    Semangat pagi pak

    mohon info apakah limbah B3 yang di angkut hanya di pulau jawa saja atau bisa diluar pulau jawa?

    terimkasih,

  154. Dedi Reply

    Selamat siang Bapak/Ibu,
    Mohon saran dan masukan nama-nama perusahaan pengelola sampah medis skala kecil < 50 Liter untuk bisa kami perkenalkan ke perusahaan Prancis.

    Terima kasih

  155. Bayu Buana Reply

    Dear Sir Madam
    Mohon Info PIC Pengolahan Limbah Oli Bekas di Wilayah Pekanbaru

  156. Kevin Reply

    Ass.Wr.Wb
    Syalom
    Salam sejahtera

    Mohon maaf bapak/ ibu, ijin bertanya apakah dari ke-8 perusahaan pengelola limbah diatas masih aktif semua ? Untuk area Jabodetabek pakai yang mana ya ?

    Terimakasih
    Salam

    Bpk. Kevin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *